anime ini berpusat pada 2 orang yang sudah saling berteman sejak kecil Matsuri Kazamaki dan Suzu Kanade. Mereka berdua memiliki kemampuan bisa melihat Yokai atau siluman yang jahat, karena kekuatan tersebut membuat mereka berdua jadi dekat. Semakin berjalannya waktu, mereka berdua Matsuri maupun Suzu memiliki perasaan yang sulit di ungkapkan satu sama lain.
Matsuri sebetulnya adalah seorang ninja yang tugasnya mengusir Yokai yang mengganggu manusia. Di balik bayangan, ia melindungi teman masa kecilnya, Suzu Kanade yang mudah disukai oleh Yokai. Karena tugas tersebut hubungan mereka berdua menjadi semakin rumit, karena Suzu suak berteman dengan Yokai sedangkan Matsuri overprotektif kepadanya. Dan bilang kalau terelalu dekat dengan Yokai sangan berbahaya bagi Suzu.
Pada suatu hari, Matsuri dan Suzu menemukan seekor kucing putih yang dapat berbicara bernama Shirogane. Mereka tidak menyadari bahwa kucing itu adalah siluman kuno (ayakashi) berusia empat ratus tahun yang dikenal sebagai “Raja Ayakashi”. Ketika dia akan menyerang Suzu, Matsuri berusaha menyelamatkannya. Namun, ayakashi menggunakan jurus yang mengubah Matsuri menjadi seorang gadis! Begitulah kisah anime komedi romantis tentang siluman ini dimulai.
(Sinopsis kusonime)